Form Pengajuan KUR BRI: Begini Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman dengan Mudah dan Cepat

Form Pengajuan KUR BRI: @Facebook BRIofficialpage

BRI menjadi mitra pemerintah dalam proses penyaluran dana Kredit Usaha Rakyat atau yang lebih dikenal sebagai KUR. Fasilitas kredit ini terbuka bagi para pelaku usaha dan ingin mengembangkan lini bisnisnya. Para pelaku usaha cukup mengisi form pengajuan KUR BRI dan menunggu proses penyetujuannya.

Mengisi Form Pengajuan KUR BRI

Bank BRI, sebagai salah satu fasilitator KUR memberikan kemudahan dalam mengajukan dana kredit ini. Pengajuan bisa dilakukan secara daring (dalam jaringan atau online) melalui laman resmi Bank BRI. Perkembangan teknologi informasi yang semakin digital ini sangat memudahkan dalam mengisi form pengajuan KUR BRI.

Namun, bagi mereka yang ingin mengisi formulir pinjaman KUR BRI secara manual, bisa langsung datang ke kantor Bank BRI terdekat. Calon peminjam akan dibantu oleh customer service yang menangani bidang KUR BRI untuk mengisi form KUR BRI.

Keuntungan Menggunakan Fasilitas KUR

Pemerintah selama ini melihat bahwa Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dan strategi dalam perekonomian Indonesia. Pelaku usaha skala mikro, kecil, dan menengah serta koperasi merupakan bagian terbesar dari seluruh aktivitas perekonomian rakyat. Para pelaku ini meliputi petani, peternak, petambang, pengrajin, pedagang, nelayan, dan para penyedia jasa di tingkat bawah.

Dan seringkali, para pelaku UMKM ini terkendala permodalan dalam mengembangkan usahanya. Karena itu, pemerintah memberikan fasilitas pembiayaan melalui program KUR. Program ini bertujuan untuk meningkatkan serta memperluas fasilitas pembiayaan untuk usaha produktif seperti para pelaku UMKM. Pembiayaan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan daya saing UMKM, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan penyerapan tenaga kerja.

Melalui program KUR yang telah dimulai pada tahun 2007, pemerintah memberikan fasilitas pembiayaan dengan bunga rendah, diharapkan perekonomian di tingkat bawah akan berkembang, sekaligus mengurangi angka pengangguran.

Syarat-Syarat Mengisi Form Pengajuan KUR BRI

Baca juga: Pinjol Ilegal Tanpa Verifikasi Wajah, Cara Pintas Berbahaya Dapatkan Pinjaman

Syarat-Syarat Mengisi Form Pengajuan KUR BRI

Untuk mendapatkan pinjaman melalui fasilitas KUR BRI, calon peminjam wajib mengisi form pengajuan KUR BRI secara lengkap. Form KUR BRI terbagi ke dalam beberapa jenis, dan setiap jenis KUR BRI memiliki perbedaan dalam syarat yang harus dipenuhi. Setiap calon peminjam harus menyiapkan beberapa dokumen seperti KTP/e-KTP, Kartu Keluarga, pas foto 4×6, Surat Izin Usaha dan Surat Keterangan Usaha dari RT/RW setempat, fotokopi akta nikah (bagi yang sudah menikah) atau surat cerai (bagi yang sudah bercerai).

Selain syarat teknis yang telah disebutkan, terdapat syarat-syarat lain yang harus dipenuhi oleh calon peminjam. Calon peminjam harus memahami jenis fasilitas KUR BRI yang akan digunakannya dengan syarat-syaratnya. Beberapa form KUR BRI dengan persyaratannya adalah sebagai berikut:

  1. KUR Super Mikro

Calon peminjam belum pernah menerima KUR sebelum pengajuan. Calon peminjam juga belum pernah menerima kredit, investasi, atau modal kerja komersial, dengan perkecualian: kredit konsumsi rumah tangga, kredit skala ultra mikro dan sejenisnya, serta pinjaman pada lembaga keuangan berbasis teknologi informasi atau berbasis digital (pinjaman online). 

  1. KUR Mikro

Belum pernah menerima kredit atau pembiayaan modal kerja dan investasi, kecuali: pembiayaan kredit konsumsi untuk keperluan rumah tangga, pembiayaan kredit skala ultra mikro atau sejenisnya, pinjaman pada lembaga keuangan berbasis teknologi informasi atau berbasis digital (pinjaman online). Selain itu, calon peminjam telah memiliki usaha yang usianya minimal 6 bulan.

  1. KUR Kecil

Belum pernah menerima kredit atau pembiayaan modal kerja dan investasi, kecuali: pembiayaan kredit konsumsi untuk keperluan rumah tangga, pembiayaan kredit skala ultra mikro atau sejenisnya, pinjaman pada lembaga keuangan berbasis teknologi informasi atau berbasis digital (pinjaman online). Calon peminjam KUR Kecil ini harus memiliki usaha yang usianya minimal 6 bulan dan harus ikut serta dalam program BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial).

  1. KUR BRI Untuk TKI (Tenaga Kerja Indonesia)

Fasilitas KUR BRI juga bisa diakses oleh para calon peminjam yang akan bekerja di luar negeri. Beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh pembiayaan KUR BRI untuk TKI adalah:

  •       Calon TKI perseorangan yang akan ditempatkan pada sebuah negara.
  •       Memiliki e-KTP, Kartu Keluarga, surat keterangan perjanjian kerja dengan jasa pengiriman TKI, dan perjanjian penempatan pada negara tertentu.
  •       Memiliki dokumen imigrasi yang dibutuhkan seperti paspor, visa, dan syarat-syarat lain yang telah ditentukan.
  •       Limit pembiayaan adalah 25 juta rupiah per individu (sesuai dengan peraturan pemerintah).
  •       Suku bunga yang ditetapkan adalah sebesar 6 persen per tahun.
  •       Membayar angsuran sesuai jangka waktu pinjaman selama 3 tahun atau berdasarkan dengan kontrak kerja.
  •       Negara penempatan adalah Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Hongkong, Jepang, dan Korea Selatan.

 Baca juga: Pinjaman Online Modal Usaha, Efektif Tingkatkan Omzet Bisnis!

Cara Mengisi Form Pengajuan KUR BRI

Cara Mengisi Form Pengajuan KUR BRI

Adapun cara mengisi form pengajuan KUR BRI terbagi menjadi dua, yaitu offline dan online. Pengisian secara offline dilakukan dengan cara datang langsung ke kantor Bank BRI terdekat. Sedangkan secara online bisa dilakukan dengan cara membuka halaman resmi Bank BRI. Sebelum mengajukan form KUR BRI, calon peminjam diwajibkan memiliki rekening atas nama pribadi di Bank BRI. Cara pengisian form pengajuan KUR BRI adalah sebagai berikut:

  1. Mengisi Form Pengajuan KUR BRI Secara Offline

Pengisian form pengajuan KUR BRI secara offline adalah sebagai berikut:

  •       Mengisi informasi data diri seperti nama lengkap, NIK (Nomor Induk Kependudukan), alamat domisili, nama ibu kandung, dan beberapa data pendukung lainnya.
  •       Mengisi informasi mengenai data usaha, seperti jenis usaha, biaya usaha, profit, nomor rekening BRI, dan lainnya.
  •       Melampirkan syarat dokumen formulir pinjaman KUR BRI seperti KTP (Kartu Tanda Penduduk), surat keterangan usaha, pas foto, dan foto usaha.
  •       Jika diperlukan, membawa jaminan atau agunan seperti BPKB Mobil, sertifikat tanah atau bangunan.
  1. Mengisi Form Pengajuan KUR BRI Secara Online

  •       Buka halaman resmi Bank BRI, lalu klik pada bagian login
  •       Masukkan alamat e-mail dan sandi pada kolom login untuk mengakses akun. Jika belum belum memiliki akun, maka bisa dengan mendaftar terlebih dahulu menggunakan akun e-mail google.
  •       Buka e-mail dan klik bagian verifikasi, maka akun di BRI telah aktif. Kemudian buka kembali di halaman BRI KUR
  •       Klik pada bagian “Ajukan Pinjaman KUR”. Baca terlebih dahulu bagian tentang syarat dan ketentuan.
  •       Mengisi data informasi diri secara lengkap, seperti nama lengkap, NIK (Nomor Induk Kependudukan), alamat, nama ibu kandung, dan lain sebagainya.
  •       Mengisi data usaha seperti jenis usaha, biaya produksi, profit, nomor rekening BRI, dan lain sebagainya.
  •       Mengunggah dokumen yang diperlukan seperti e-KTP, surat keterangan usaha, pas foto, dan foto tempat usaha.
  •       Kemudian, klik “Selanjutnya” untuk masuk ke halaman pengajuan pinjaman.
  •       Mengisi data pengajuan, jumlah pinjaman dan jangka waktu atau tenor.
  •       Klik pada bagian “Hitung Angsuran” untuk melihat jumlah angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya, sesuai dengan jumlah pinjaman dan jangka waktu.
  •       Berikutnya, klik “Ajukan Pinjaman”. Setelah itu, akan muncul apakah pinjaman disetujui atau tidak.

You might also like