Penting! Simak Perbedaan Tabungan dan Investasi yang Bisa Untungkan Keuangan Anda!

sumber : arkana finance

Pernah mendengar apa itu kegiatan menabung dan investasi? Namun masih belum mengetahui secara mendasar perbedaan tabungan dan investasi? Jangan khawatir. Melalui artikel di bawah ini akan dikupas tuntas mengenai perbedaan keduanya yang seringkali masih menjadi pertanyaan oleh masyarakat luas. Padahal kegiatan menabung dan berinvestasi menjadi salah satu kegiatan pengelolaan keuangan yang ternyata memiliki banyak sekali keuntungan dan keunggulan.

Ada berbagai jenis produk tabungan dan investasi yang masing-masing dari produk maupun jenisnya mampu menjadi jaminan dana darurat atau dana masa depan, kegiatan menabung dan berinvestasi di Indonesia saat ini memang nilainya masih belum merata karena edukasi mengenai dua hal tersebut masih belum tersebar secara luas. Oleh sebab itu, bagi Anda yang penasaran tergolong sebagai generasi aware keuangan, wajib lho menyimak ulasan kali ini mengenai tabungan dan investasi, yang super bermanfaat seperti dibawah ini!

Baca Juga : Anak Adalah Investasi Akhirat, Membangun Generasi Unggul untuk Masa Depan

Pengertian Tabungan dan Investasi

Pengertian Tabungan

Nah sebelum membahas lebih jauh mengenai perbedaan tabungan dan investasi, maka Anda wajib mengetahui pengertian dari tabungan. Tabungan sendiri merupakan kegiatan simpanan yang dapat ditarik sewaktu-waktu dengan memenuhi persyaratan tertentu yang telah disepakati. Tabungan menjadi aset penting yang wajib dimiliki oleh seorang individu untuk dapat mengontrol aset kekayaan yang dimilikinya.

Tabungan juga memiliki pengertian sebagai aset yang didapatkan dari dana penyisihan yang diperoleh dari hasil kerja. Salah satu jenis tabungan yang paling umum digunakan di Indonesia adalah jenis tabungan bank. Di Indonesia sendiri jenis tabungan ada dua yaitu tabungan berjangka dan tabungan konvensional bank yang sudah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Adapun untuk jenis produk tabungan di Indonesia juga sudah sangat beragam seperti tabungan berjangka, tabungan anak, tabungan pendidikan, tabungan kesehatan, tabungan haji, tabungan mata uang asing, tabungan giro serta tabungan sehari-hari. Simpanan uang yang dapat digunakan dan diambil kapan saja tanpa terikat oleh perjanjian waktu sering juga dikenal dengan sebutan tabungan. Akan tetapi, tabungan konvesional umumnya tidak dapat ditarik menggunakan cara-cara seperti cek, bilyet giro atau alat yang dipersamakan.

Pengertian Investasi

Setelah mengenal apa itu tabungan, sebelum jauh membahas mengenai perbedaan tabungan dan investasi, maka Anda perlu mengetahui apa itu investasi. Investasi merupakan sebuah kegiatan penanaman modal atau dana yang dimiliki oleh perseorangan atau perusahaan dengan tujuan memperoleh keuntungan berupa return dalam jangka waktu tertentu ke depan. Jika merujuk pada Otoritas Jasa Keuangan atau OJK, menyebutkan bahwa investasi selalu berkenaan dengan proses penanaman modal dalam jangka waktu yang panjang untuk memperoleh keuntungan di masa mendatang.

Proses investasi merujuk pada OJK dapat dilakukan oleh orang perseorangan atau perusahaan dengan memanfaatkan jenis-jenis investasi yang beragam di Indonesia. Kegiatan investasi dengan menabung dapat dikatakan sebagai sesuatu hal yang relatif berbeda. Meski sama-sama menawarkan kegiatan mengendapkan dana pada suatu waktu dan tempat.

Baca Juga : Disiplin Kelola Angsuran Pinjaman KUR BRI Permudah Pengembangan Usaha

Perbedaan Tabungan dan Investasi

Jika merujuk pada namanya tentu saja sudah jelas perbedaan tabungan dan investasi memiliki aspek yang tidak serupa. Terdapat perbedaan mendasar dari tujuan dan pola kerja dari keduanya, apa saja? simak ulasannya berikut ini!

Perbedaan Tabungan dan Investasi

1.    Menabung merupakan aktivitas menyisihkan dana

Jika merujuk pada ulasan ringkas diatas disebutkan bahwa kegiatan menabung sama dnegan kegiatan menyisihkan sebagian dana yang diperoleh dari hasil kerja. Kegiatan menabung berfokus pada upaya untuk mendapatkan dana darurat di masa mendatang melalui kegiatan penyisihan. Kegiatan menabung sendiri umumnya dapat dilakuan secara mandiri atau melalui bank konvesional.

2.    Investasi merupakan kegiatan penanaman modal

Perbedaan tabungan dan investasi yang mendasar adalah investasi berorientasi pada kegiatan penanaman modal sedangkan menabung hanya kegiatan penyisihan dana. Kegiatan penanaman modal pada investasi dapat dilakukan secara berkala pada badan-badan keuangan yang sudah diawasi oleh OJK. Kegiatan investasi lebih berfokus untuk memperoleh hasil imbalan di masa depan setelah melakukan penanaman modal, berbeda dengan kegiatan menabung kemudian memperoleh bunga atau imbalan hal tersebut tidak tergolong pada investasi.

3.    Kemudahan dalam Proses Akses

Perbedaan tabungan dan investasi lainnya yang paling dasar terdapat pada proses aksesnya. Pada saat menabung maka Anda mampu mengakses penyetoran maupun penarikan dana dengan jumlah tertentu secara mudah melalui ATM. Berbeda dengan investasi yang tidak proses pencairan hasilnya tidak dapat dilakukan secara mendadak karena ada ketentuan periode tertentu yang membatasinya.

4.    Memiliki Resiko dan Besaran Bunga yang Berbeda

Perbedaan tabungan dan investasi yang keempat terletak pada resiko dan besaran bunga yang didapatkan oleh nasabah atau pemiliknya. Untuk tabungan sendiri besaran resikonya tergolong sangat kecil karena sistem keamanan perbankan bisa dikatakan cukup canggih dan baik. Apalagi sistem bank sudah dilengkapi dengan database keamanan yang digunakan untuk meminimalisir pencurian, akan tetapi meski aman namun bunga yang didapatkan dari sistem menabung tergolong kecil.

Hal ini berbeda dengan sistem investasi yang memiliki jumlah hasil imbalan yang jauh lebih besar dibandingkan tabungan. Akan tetapi karena hasil imbalan yang besar tersebut sejalan dengan resiko yang didapatkan dari para pelaku investasi. Bahkan terdapat kemungkinan bahwa hasil dana investasi dapat hilang total seperti ketika memilih investasi pada saham.

5.    Memiliki Fungsi yang Berbeda

Perbedaan tabungan dan investasi lainnya tentu terletak pada fungsi masing-masingnya. Untuk tabungan sendiri memiliki fungsi sebagai alokasi dana cadangan yang dapat digunakan sewaktu-waktu. Hal ini berbeda dengan investasi yang memiliki fungsi untuk memenuhi kebutuhan jangka panjang dari hasil keuntungan pengembangan aset investasi yang dimiliki seperti investasi haji, investasi pendidikan anak di masa mendatang, investasi hari pensiun dan lain sebagainya.

Keuntungan Memiliki Tabungan dan Investasi

Baca Juga : Contoh Surat Perjanjian Investasi, Panduan Lengkap dan Contoh Surat Perjanjian Investasi yang Efektif

Keuntungan Memiliki Tabungan dan Investasi

Setelah mengetahui perbedaan tabungan dan investasi kita perlu mengetahui keuntungan kepemilikan tabungan dan investasi. Bagi Anda yang saat ini ingin mulai memiliki dana jaga-jaga dalam jumlah relatif kecil yang dapat ditarik dengan mudah maka akan jauh lebih menguntungkan untuk memiliki tabungan. Sedangkan bagi Anda yang ingin melakukan kegiatan penanaman modal guna memperoleh jumlah profit atau keuntungan yang lebih besar di masa mendatang maka Anda bisa menggunakan produk investasi yang beragam jumlahnya.

Adapun tips bagi Anda yang ingin mulai memiliki tabungan dan investasi adalahd dengan melihat kemampuan diri, besaran dana yang dimiliki dan tujuan apa yang ingin dicapai. Pastikan Anda juga melakukan kegiatan penanaman modal investasi di lembaga yang sudah resmi dan diawasi OJK. Begitu juga dengan kegiatan menabung, pastikan untuk memilih lokasi menabung di tempat yang sudah memiliki legalitas yang jelas.

Nah itulah diatas adalah pembahasan lengkap mengenai perbedaan tabungan dan investasi berikut dengan informasi pendukung lainnya yang Anda butuhkan. Pastikan untuk memperoleh kondisi stabil secara sosial dan ekonomi, Anda harus memastikan keuangan selalu terjaga dengan melakukan investasi mupun kegiatan menabung. Anda bisa mulai dari jumlah terkecil untuk melakukan investasi dan tabungan agar nantinya terbiasa sehingga bisa memiliki simpanan jangka panjang yang menguntungkan! Selamat menabung dan berinvestasi!

You might also like